Dinas Perikanan Barsel Panen Ikan Nila, Bukti Keberhasilan Kolam Percontohan

Aris Kurnia Hikmawan

8 February 2025, 22:37 WIB

Bagikan

(ist)

TENTANGKALTENG.ID, BARITO SELATAN Kolam percontohan di Desa Danau Sadar, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan menjadi sorotan setelah Dinas Perikanan setempat berhasil memanen ikan nila dengan hasil yang memuaskan.

Kegiatan panen ini dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pertanian yang juga merangkap sebagai Plt. Kepala Dinas Perikanan Barsel, Ida Safitri, bersama jajarannya.

“Hasil penjualan tersebut nanti akan kita setorkan ke daerah sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor perikanan. Ini adalah percontohan untuk masyarakat, bagaimana budidaya ikan nila yang relatif mudah dan menghasilkan dengan cepat. Diharapkan kepada masyarakat pembudidaya dapat belajar di sini,” ujar Ida Safitri, Sabtu, 8 Februari 2025.

Ikan hasil panen ini tidak hanya mencerminkan keberhasilan teknis, namun juga diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk mengembangkan budidaya perikanan secara mandiri.

Selain panen, Ida Safitri juga mengungkapkan bahwa Dinas Perikanan terus memberikan dukungan kepada petani ikan. “Pada tahun 2025 ini Dinas Perikanan masih memberikan atau menyalurkan bantuan kepada para petani budidaya ikan yakni benih ikan Nila dan pakannya. Diharapkan para petani budidaya dapat mengembangkan bantuan tersebut,” katanya.

Ia menambahkan, “Kemudian juga masih di tahun 2025 ini ada bantuan Alat tangkap ikan pagi para nelayan.”

Dengan program ini, diharapkan ekosistem perikanan di Barito Selatan akan semakin tumbuh dan memberikan dampak ekonomi langsung kepada masyarakat.

Reporter: Nurul Hidayah
Editor: Aris Kurnia Hikmawan

Aris Kurnia Hikmawan

Diperbarui 19 May 2025

Bagikan

Rekomendasi

BupatiDukungan Siswa Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar MPR RI

Bupati Sukamara Tekankan Pengelolaan Dana Desa yang Transparan dan Akuntabel

Kangen Band Hibur Ribuan Warga Sukamara

OPD Nonton Bareng Program Metro TV Newsline

Bupati Sukamara Hadiri Babak Final Turnamen Sepak Bola Gubernur Cup

Seluruh Tim Percepatan Penurunan Stunting

Dua Proyek Strategis Nasional Tengah Berjalan di Sukamara

Staf Ahli Bupati Sukamara Apresiasi Tiga Momentum Besar di Kabupaten Sukamara

Festival Gawi Barinjam Perkuat Silaturahmi

Car Free Night di Sukamara Terobosan Baru

Peran Strategis UMKM dalam Perekonomian Sukamara

Sukseskan Festival Budaya Gawi Barinjam