Ketua DPRD Barsel Minta Aparatur Pemerintah Bersih dari KKN

Aris Kurnia Hikmawan

24 January 2025, 21:10 WIB

Bagikan

(ist)

TENTANGKALTENG.ID, BARITO SELATAN Komitmen untuk membangun daerah tanpa praktik curang kembali ditegaskan Ketua DPRD Barito Selatan, Farid Yusran. Ia mengimbau seluruh aparatur di lingkup Pemerintah Kabupaten Barsel untuk bersih dari praktik Kolusi, Korupsi, dan Nepotisme (KKN).

“Pastinya bersih dari KKN itu sesuai instruksi dari Presiden RI Bapak Prabowo Subianto, agar semua aparatur bersih dari KKN,” tegas Farid Yusran, pada Jum’at, 24 Januari 2025.

Farid menegaskan bahwa praktik KKN hanya akan menjadi batu sandungan bagi kemajuan pembangunan di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus. Jika dibiarkan, pembangunan daerah akan stagnan dan kepentingan masyarakat akan terabaikan.

Ia juga menyoroti pentingnya pemerintah untuk lebih mendengarkan aspirasi masyarakat. Menurutnya, kepedulian terhadap kebutuhan warga menjadi cermin nyata perhatian pemerintah daerah terhadap permasalahan yang dihadapi rakyatnya.

“Yang pasti antara pemerintah dan masyarakat sangat berkaitan sekali, dalam hal menunjang lajunya pembangunan daerah,” ungkapnya.

Farid pun meminta agar seluruh aparatur bekerja secara maksimal dalam menjalankan tugasnya sebagai pelayan publik. Profesionalisme dan integritas menjadi syarat mutlak dalam menjalankan roda pemerintahan.

“Yang jelas para aparatur harus dapat menjalankan fungsi dan tugasnya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat dengan baik,” harapnya.

Sebagai wakil rakyat dari Dapil I, Farid optimis bahwa dengan kerja sama yang solid antara pemerintah dan masyarakat, Barsel akan mampu melaju lebih cepat di tengah era globalisasi.

Apalagi, katanya, Barsel kini menjadi daerah perlintasan yang strategis. Hal ini dipercaya bisa menjadi peluang besar bagi peningkatan ekonomi serta taraf hidup masyarakat dalam beberapa tahun ke depan.

“Pastinya antara pemerintah dan masyarakat harus saling mendukung, supaya apa yang diharapkan bersama dapat terwujud nyata,” pungkasnya.

Reporter: Nurul Hidayah
Editor: Aris Kurnia Hikmawan

Aris Kurnia Hikmawan

Diperbarui 18 May 2025

Bagikan

Rekomendasi

BupatiDukungan Siswa Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar MPR RI

Bupati Sukamara Tekankan Pengelolaan Dana Desa yang Transparan dan Akuntabel

Kangen Band Hibur Ribuan Warga Sukamara

OPD Nonton Bareng Program Metro TV Newsline

Bupati Sukamara Hadiri Babak Final Turnamen Sepak Bola Gubernur Cup

Seluruh Tim Percepatan Penurunan Stunting

Dua Proyek Strategis Nasional Tengah Berjalan di Sukamara

Staf Ahli Bupati Sukamara Apresiasi Tiga Momentum Besar di Kabupaten Sukamara

Festival Gawi Barinjam Perkuat Silaturahmi

Car Free Night di Sukamara Terobosan Baru

Peran Strategis UMKM dalam Perekonomian Sukamara

Sukseskan Festival Budaya Gawi Barinjam