Aksi Potong Rambut Amal di Barito Utara untuk Korban Bencana

Aris Kurnia Hikmawan

10 December 2025, 21:35 WIB

Bagikan

(ist)

TENTANGKALTENG.ID, BARITO UTARA – Yayasan Katalia Agradia menggelar aksi kemanusiaan unik berupa potong rambut massal di arena Tiara Batara pada Selasa, 9 Desember 2025.

Kegiatan bertajuk aksi berbagi peduli sesama ini dilaksanakan bertepatan dengan momen penutupan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Barito Utara tahun 2025. Kehadiran stan potong rambut ini menarik perhatian pengunjung yang memadati lokasi acara penutupan tersebut.

Melalui program ini, masyarakat yang ingin merapikan rambut cukup memberikan donasi dengan membayar seikhlasnya. Seluruh dana yang terkumpul akan disalurkan sepenuhnya untuk membantu para korban bencana alam yang melanda wilayah Aceh dan Sumatera Utara.

Ketua Yayasan Katalia Agradia, Hj. Henny Rosgiati Rusli, menjelaskan bahwa inisiatif ini merupakan wujud empati nyata dari masyarakat Barito Utara terhadap duka yang dialami saudara sebangsa di pulau Sumatera.

“Kegiatan ini kami gagas sebagai wujud empati kepada para korban bencana. Tidak ada sumbangan yang terlalu kecil, setiap rupiah sangat berarti. Semoga donasi ini dapat membantu memenuhi kebutuhan darurat mereka,” ungkap Hj. Henny Rosgiati Rusli.

Aksi sosial ini mendapat apresiasi positif dari Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin. Ia menilai gerakan kreatif tersebut sangat sejalan dengan nilai-nilai kemanusiaan dan mampu memperkuat rasa persatuan di tengah masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi inisiatif Yayasan Katalia Agradia. Ini adalah bukti bahwa olahraga tidak hanya mempererat persaudaraan, tetapi juga menjadi momentum untuk menyalurkan kepedulian kepada saudara-saudara kita di daerah terdampak bencana,” terang Bupati Shalahuddin.

Antusiasme warga yang cukup tinggi membuat penutupan Porkab 2025 tidak hanya berakhir secara seremonial saja, tetapi juga meninggalkan kesan mendalam melalui aksi nyata membantu sesama yang sedang tertimpa musibah.

Reporter: Aris Kurnia Hikmawan
Editor: Aris Kurnia Hikmawan

Aris Kurnia Hikmawan

Diperbarui 22 December 2025

Bagikan

Rekomendasi

Sirajul Rahman Tinjau Kebakaran Besar di Kasongan, Salurkan Bantuan dan Beri Dukungan Moril

Musprov VI Perbakin Kalteng Berjalan Lancar, Ketua Perbakin Barut Pimpin Sidang

Hadapi PT BSG, DPD ARUN Kalteng Kawal Rakyat Kecil Sampai Bebas

DPW PAN Kalteng Gelar Do’a Bersama Anak Yatim

Bambang Purwanto Gaungkan Empat Pilar Kebangsaan di Desa Kapitan

Bambang Purwanto Tegaskan Pentingnya Empat Pilar Kebangsaan di Desa Sumber Agung

Bambang Purwanto Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan di Desa Sidorejo

Bambang Purwanto Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Desa Pasir Panjang

Dialog Kebangsaan Bambang Purwanto Disambut Hangat Warga Madurejo

Bambang Purwanto Gelar Sosialisasi 4 Pilar di Desa Pangkalan Dewa

Bambang Purwanto Gelar Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Desa Sungai Parkit

Dinas PUPR Barito Utara Tambah Alat Berat untuk Percepatan Infrastruktur