SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, mengatakan bahwa, dengan terbentuknya panitia dan adanya perencanaan yang matang, Pemerintah Kabupaten Sukamara optimis kegiatan peringatan dapat berjalan sukses.
“Dengan terbentuknya panitia dan adanya perencanaan matang, Pemerintah Kabupaten Sukamara berharap peringatan Hari Sumpah Pemuda dan IKBAB tahun ini dapat berjalan sukses, menginspirasi generasi muda, serta memperkuat semangat kebersamaan di tengah masyarakat,” ujar Masduki.
Masduki menekankan, pentingnya koordinasi dan kerja sama seluruh pihak agar acara peringatan dapat terlaksana dengan tertib dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama generasi muda.
“Dengan persiapan yang matang, Pemerintah Kabupaten Sukamara berharap peringatan ini tidak hanya menjadi momen seremonial, tetapi juga menjadi wadah inspirasi dan penguatan rasa kebersamaan bagi seluruh warga,” pungkasnya.