Menyusuri Sungai demi Pendidikan, Disdik Barut dan DPRD Tinjau SDN 1 Haragandang

Aris Kurnia Hikmawan

12 March 2025, 21:12 WIB

Bagikan

Keterangan Foto: Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Barito Utara turut mendampingi Ketua Komisi II DPRD Barut, H Taufik Nugraha, dan Ketua Komisi III DPRD, H Tajeri, dalam rangka melakukan pengecekan langsung ke Desa Haragandang. (ist)

TENTANGKALTENG.ID, BARITO UTARA Sebuah perjalanan menyusuri sungai dimulai dari Pelabuhan Speedboat depan Polres Barut, pada hari Rabu, 12 Maret 2025. Tujuannya bukan sekadar reses, melainkan misi penting: meninjau langsung usulan relokasi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Haragandang yang kerap terendam banjir.

Dinas Pendidikan Barito Utara tak sendiri. Dua pimpinan komisi di DPRD Barut, Ketua Komisi II H Taufik Nugraha dan Ketua Komisi III H Tajeri, turut mendampingi dalam kegiatan ini. Mereka bergerak menuju Desa Haragandang, Kecamatan Lahei, menjawab keresahan warga soal keselamatan anak-anak yang setiap musim hujan belajar dalam kecemasan.

Kondisi SDN 1 Haragandang yang rawan bencana telah lama menjadi perhatian. Dukungan konkret pun datang dari Kepala Dinas Pendidikan Barut, Syahmiludin A. Surapati. Ia menegaskan pentingnya langkah awal ini. 

“Pengecekan lapangan ini penting untuk mendapatkan gambaran nyata mengenai kondisi SDN Haragandang dan mendengarkan langsung aspirasi masyarakat. Kami akan mempertimbangkan semua aspek sebelum mengambil langkah relokasi,” jelasnya.

Kunjungan itu bukan sekadar formalitas. H Taufik Nugraha membawa komitmen penuh untuk mengawal aspirasi warga. 

“Kami akan terus mengawal usulan ini dan mencari solusi terbaik bagi warga Haragandang, terutama terkait pemindahan sekolah ke lokasi yang lebih aman,” tegasnya.

Sementara itu, H Tajeri menyoroti urgensi penanganan banjir demi kelangsungan pendidikan. 

“Kami ingin memastikan agar seluruh fasilitas pendidikan dapat berfungsi dengan baik tanpa terganggu ancaman banjir,” ujarnya.

Hasil kunjungan ini diharapkan menjadi pijakan awal untuk perencanaan relokasi yang lebih konkret. Bukan sekadar memindahkan bangunan, tetapi menciptakan lingkungan belajar yang lebih layak dan aman bagi generasi penerus Haragandang.

Reporter: Nurul Hidayah
Editor: Aris Kurnia Hikmawan

Aris Kurnia Hikmawan

Diperbarui 10 April 2025

Bagikan

Rekomendasi

Budy Hermanto Kawal Keluhan ASN Soal Pemotongan TPP

Semarak Malam Palangka Raya di Car Free Night Bersama Delta Band

Pemkab Sukamara Luncurkan Aplikasi SRIKANDI: Wujud Nyata Transformasi Digital Kearsipan

Desa Sungai Pasir Wakili Sukamara dalam Lomba Desa Tingkat Provinsi Kalteng 2025: Wujud Nyata Ketahanan Pangan dan Semangat Gawi Barinjam

Wakil Bupati Sukamara Pimpin Rakor GTRA: Dorong Sinergi Reforma Agraria untuk Keadilan dan Kesejahteraan

Yayasan Perdana Medika Cemerlang Lepas Siswa TK Perdana: Menyemai Harapan untuk Masa Depan Gemilang

Bunda PAUD Sukamara Hadiri Perpisahan TK Perdana: Ajak Anak Terus Belajar dan Berani Bermimpi

Pemkab Sukamara Apresiasi Beasiswa CSR PT Sungai Rangit untuk Mahasiswa PSDKU Polnep: Wujud Nyata Sinergi Dunia Usaha dan Pendidikan

Wabup Lepas Kontingen Sukamara Ikuti Festival Budaya Isen Mulang

Pemkab Sukamara Bentuk Satgas Terpadu Tangani Premanisme Demi Jaga Iklim Investasi dan Ketertiban

Bupati Sukamara Pimpin Rapat Persiapan Sukamara Expo dan Gebyar UMKM 2025

Pemkab Sukamara dan Pengadilan Agama Sepakati Kerja Sama untuk Perlindungan Hak Perempuan dan Anak Pasca Perceraian